12:58 PM
1

Damn, aku lupa kemarin hari selasa mesti post artikel baru karena kebanyakan ngegame mulu (biasa hari libur). Gimana nih kabar kalian guys ? masih belum batal kan puasanya ? dan buat yang mudik hati - hati di jalan ya serta jaga kondisinya. Di puisi hari ini akan aku tampilkan puisi buatan seseorang (anggep aja buatanku ya hahaha). Puisi yang berjudul "Tembok Cinta" ini mungkin akan mewakili perasaan - perasaan setiap jomblo disana (ya JOMBLO!!) yang cintanya bertepuk sebelah tangan (tangannya diamputasi mungkin kok sebelah??). Yah gak usah lama - lama deh intronya, mending langsung dibaca aja puisi kali ini.

Puisi Hari Ini "Tembok Cinta"


TEMBOK CINTA
By : SR

Hei kau wahai bidadari di isatana langit.
Apakah kau mendengarku?
Mendengar suara panggilanku?
Panggilan dari seorang makhluk bawah yang hina ini.

Aku tahu, aku dan kamu berbeda
Kamu cantik, perfect, dan semua orang mengagumimu.
Sedangkan aku cuma makhluk bawah yang hina dan tidak pantas
Kamu selalu berusaha menjadi yang terbaik dan tercantik,
Sedangkan aku cuma bisa berharap kebaikan dari orang lain saja

Aku juga tahu
akan selalu ada tembok besar yang menghalangiku 
untuk bertemu kamu,
atau hanya sekedar melihat wajahmu yang cantik

Aku juga tahu
kalau level diantara kita sangat berbeda.
You are the best, and I am just a loser.
tapi, wahai bidadari
Bibirku selalu ingin mengucapkan
I love you from the first i sight.


Jeng jeng jeng. Yap itulah akhirnya, aku gak tahu bagaimana perasaan pencipta puisi ini, entah itu dia dapatkan dari pengalaman pribadinya atau hanya sekedar karangannnya saja. Jadi gimana puisi tersebut buat kalian (terutama para JOMBLO!! ya jomblo!!). Nice poem? biasa - biasa aja ? atau malah amazing ? kirim komentar kalian dibawah untuk mengkritik secabe - cabenya (cabe pedes kan?) mungkin aja authornya membaca komentar kalian dan mendapat semangat untuk membuat puisi yang lebih baik lagi dari ini. Jangan lupa jika ada puisi atau sajak atau pantun yang keren - keren bisa kalian kirimkan ke danank.ragil@gmail.com dan pasti puisi yang ditampilkan disini akan dikasih sedikit benefit dariku sebagai rasa terima kasih dan menghargai karya kalian.

See you guys on the next Tuesday, dont forget comment, like, and share my artikel. 

1 comments:

Natsir Razaq said...

terus berkarya gan !!!
salam melankolis ^^